Bolu Kacang Merah Kukus.

Kamu dapat dengan mudah membuat Bolu Kacang Merah Kukus menggunakan 11 bahan dan 6 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Bolu Kacang Merah Kukus :
- 90 gram tepung terigu.
- 90 gram tepung beras.
- 100 gram gula pasir (bisa ditambah jika suka manis).
- 100 gram kacang merah kukus, haluskan.
- 100 ml minyak sayur.
- 150 ml air (boleh diganti susu).
- 1/4 sdt baking powder.
- 1/4 sdt baking soda.
- sedikit garam.
- 2 sendok makan mentega (boleh diganti margarin).
- 3 butir telur.
Langkah-langkah untuk membuat Bolu Kacang Merah Kukus :
- Haluskan kacang merah kukus. Sisihkan. Kacang merah saya rendam lebih dulu, agar cepat proses mengukusnya..
- Pisahkan kuning dan putih telur. Kocok kuning telur bersama gula dan mentega sampai gula larut saja. Kemudian masukkan kacang merah kukus, aduk rata..
- Tambahkan tepung terigu, tepung beras, baking powder dan baking soda sambil diayak. Bergantian dengan bahan cair. Aduk rata dan sisihkan..
- Kocok putih telur sampai kaku. Boleh pakai cream of tar tar kalau ada. Saya hanya pakai sedikit gula (diambil 2 sendok makan dari resep). Kemudian campur dengan adonan kuning telur secara bertahap..
- Masukkan adonan bolu ke dalam loyang yang sudah dioles mentega dan ditabur tepung. Kukus api sedang. Kira-kira 25 menit, tergantung dari nyala api kompor masing-masing ya.. Cek kematangan dengan tes tusuk..
- Note : gula boleh memakai gula merah (lebih wangi) atau brown sugar atau kombinasi. Hehe.. Ini semua sesuai ketersediaan bahan di dapur kos. Selamat mencoba..