Bolu Pandan Kukus.

Kamu dapat dengan mudah membuat Bolu Pandan Kukus menggunakan 11 bahan dan 6 langkah kerja yang cepat.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Bolu Pandan Kukus :
- 2 butir telur.
- 6 sdm makan gula pasir.
- 6 sdm tepung terigu.
- 1 sdt sp.
- 1/2 sdt vanili bubuk.
- 1/2 baking powder.
- 1 sachet susu bubuk dancow.
- 1/2 bungkus santan kara 65ml, larutkan dengan 5 sdm air (bisa diganti susu cair ya).
- 3 sdm margarin cair, bisa diganti minyak goreng.
- 1/4 sdt garam.
- secukupnya Pasta pandam.
Langkah-langkah untuk membuat Bolu Pandan Kukus :
- Masukkan telur, gula, vanili, sp dan garam dalam wadah. Lalu mixer dgn kecepatan tinggi hingga kaku..
- Wadah terpisah, ayak tepung terigu, susu bubuk dan baking powder. Sementara itu, panaskan dandang untuk mengukus adonan..
- Santan yg sudah dicampur dengan air, tambahkan dengan pasta pandan. Aduk rata..
- Masukkan campuran tepung dan santam selang seling ke dalam adonan telur hingga habis. Aduk rata dengan spatula..
- Terakhir tambahkan margarin cair sedikit demi sedikit. Aduk pelan2 dengan teknik aduk lipat pakai spatula sampai tercampur rata. (Dulu pengalaman pertama bikin bolu, pas mencampur margarin saya pakai mixer. Hasilnya adonan jadi cair dan bolu jadi bantat 😅😅).
- Tuang dalam cetakan, hentak2an agar udara dalam adonan keluar. Kukus selama 25 menit dengan api sedang. Bungkus tutup dandang dgn serbet agar air tidak menetes ke adonan. Setelah matang, isi topping sesuai selera. Selamat mencoba 😊😊.